LASQI Nusantara Jaya Gelar Pemilihan Duta Qasidah Berskala Nasional

oleh -164 views

KOTA TANGERANG – Dewan Pimpinan Pusat Lembaga Seni Qasidah Indonesia (LASQI) Nusantara Jaya menggelar Pemilihan Duta-Duta Qasidah Tingkat Nasional tahun 2023, selama tiga hari yang digelar di Kota Tangerang, Kamis hingga Sabtu, (9-12/11/20213).

Pemilihan Duta-Duta Qasidah juga dibarengi dengan lomba qasidah yang diikuti oleh 24 peserta dari perwakilan Provinsi se-Indonesia.

Terdapat tiga (3) kategori yang dilombakan yakni, qasidah klasik, rebana dan gambus. Para peserta sendiri kebanyakan para pelajar, mulai tingkat SMP hingga SMK dan masyarakat umum.

Pembukaan Pemilihan Duta Qasidah tingkat nasional dibuka oleh Ketua DPP LASQI Nusantara Jaya, dihadiri DPW Kepri, NTB, Surabaya, Lampung dan lainnya. Di Gedung MUI Kota Tangerang.

“DPW Banten sendiri sebagai tuan rumah pada agenda kali ini,” kata Aspura, salah satu panitia yang juga pengurus DPP LASQI Nusantara Jaya, disela perlombaan di Gedung Al Amanah, Pusat Pemerintahan Kota Tangerang, Jumat (10/11/2023) petang.

Aspura menyebutkan, adapun agenda tersebut hasil dari Rakernas 2023 yang dilaksanakan beberapa bulan yang lalu di Kota Tangerang.

Baca Juga:  Aksi Brutal Sopir Truk di Tangerang: Tabrak Banyak Pengendara, Massa Geram!

“Ini sebenarnya hasil dari Rakernas kemarin yang diadakan juga di Kota Tangerang, hari ini kembali Kota Tangerang ditunjuk sebagai tuan rumah pemilihan duta-duta qasidah tingkat nasional, alhamdulillah,” ujar dia.

Lebih lanjut Aspura menyampaikan, tujuan dari agenda ini adalah untuk melestarikan seni qasidah terutama kepada generasi muda bangsa. Mengingat, kata dia, seni qasidah yang sudah lama lahir harus tetap dilestarikan.

“Kesenian (qasidah) ini tak hanya sebagai kesenian atau musik semata, tapi juga sebagai siyar dakwah Islam. Jadi qasidah sudah menjadi bagian dari perjalanan musik Islam di tanah air,” tuturnya.

“Makanya harus tetap kita lestarikan kepada anak-anak, generasi muda. Agar mereka mengenal seni qasidah dimana saat ini generasi muda kita lebih menggemari musik masa kini,” sambung dia.

Oleh karena itu, LASQI Nusantara Jaya akan terus berkomitmen menjaga, melestarikan seni qasidah sebagai peninggalan dan juga warisan budaya di Indonesia. Dengan terus menggelar event-event serupa di seluruh tanah air.

Ditempat yang sama, Ketua Harian DPW LASQI Nusantara Jaya Kepulauan Riau alias Kepri, Rita, berharap pemerintah juga memberikan support kepada LASQI Nusantara Jaya.

Baca Juga:  Forum RT RW Alinda DSK Peringati Hari Disabilitas dengan Bakti Sosial yang Menginspirasi

“Terlebih untuk kegiatan-kegiatan seperti hari ini. Semoga pemerintah juga dapat mendukung event kami selanjutnya,” ucapnya. (dra)

No More Posts Available.

No more pages to load.