Miris, Parkir Liar di Dekat Stasiun Batuceper Pindah ke Trotoar Kepala SMP YP Karya Cipondoh Dilaporkan atas Dugaan Penipuan Alvin Lim Wafat Sehari Sebelum Grand Opening LQ Indonesia Law Firm di Surabaya Alpukat Aligator: Peluang Usaha dan Manfaat untuk Warga Kabupaten Tangerang TPA Rawa Kucing Gandeng Indocement, Siap Suplai 500 Ton RDF per Hari Dinsos Kota Tangerang Salurkan Bantuan Sosial Untuk Keluarga Dengan Balita Risiko Stunting

Pemerintahan

Tekan Tumpukan Sampah di TPA, DLH Gunakan teknologi RDF

badge-check


					Tekan Tumpukan Sampah di TPA, DLH Gunakan teknologi RDF Perbesar

TANGERANGPEDIA.COM – Dinas Lingkungan Hidup (DLH) melakukan penataan ulang hingga pemanfaatan teknologi dalam pengolahan sampah dengan menggunakan sistem Refused Derived Fuel (RDF), hingga penataan Landfill.

Kepala DLH Kota Tangerang Wawan Fauzi menuturkan, RDF menjadi perhatian dari pemerintah pusat untuk memanfaatkan teknologi dalam mengolah sampah, khususnya bagi daerah yang memiliki TPA besar. Nantinya, RDF akan berfungsi sebagai bahan bakar alternatif bagi perusahaan yang masih menggunakan batu bara.

“RDF ini dapat menjadi bahan bakar alternatif setara batu bara. Nanti, akan diambil dan dimanfaatkan oleh off-taker perusahaan-perusahaan yang masih menggunakan batu bara. Kota Tangerang juga menjadi wilayah pertama di Provinsi Banten yang memanfaatkan RDF,” ungkapnya, Senin (25/11/24).

Ia melanjutkan, penataan juga dilakukan yaitu dengan membuat landfill. Tumpukan di TPA Rawa Kucing akan ditata ulang dengan membentuk terasering atau berundak-undak. Lalu, akan ditutup dengan tanah merah dan dilakukan penghijauan.

“Nanti, akan dilakukan penghijauan dengan tanaman-tanaman yang tidak mudah terbakar ketika kemarau. Selanjutnya, kami juga akan melakukan resirkulisasi air lindi atau air limbah yang dihasilkan di TPA Rawa Kucing. Air limbah tersebut, akan disiram kembali ke landfill yang sudah tertutup tanah merah. Sehingga, dapat terjadi penyusutan volume sampah,” lanjutnya.

Baca Juga:  TPA Rawa Kucing Gandeng Indocement, Siap Suplai 500 Ton RDF per Hari

Diharapkan, dengan penataan TPA Rawa Kucing dapat memaksimalkan pengolahan sampah dan mampu mengurangi sampah yang ada. Sehingga, TPA Rawa Kucing masih dapat terus digunakan.

“Mudah-mudahan, dengan penataan dan juga pemanfaatan sampah yang sedang dan akan dilakukan di TPA Rawa Kucing dapat mengurangi sampah yang ada. Sehingga, TPA Rawa Kucing masih dapat kita gunakan,” tutupnya. (ger)

 

 

Facebook Comments Box

Read More

Miris, Parkir Liar di Dekat Stasiun Batuceper Pindah ke Trotoar

8 January 2025 - 23:50 WIB

Wanita Paruh Baya Tergelincir Hingga Alami Luka-luka Gegara Jalan Berlubang Bekas Galian di Karawaci

6 January 2025 - 21:39 WIB

TPA Rawa Kucing Gandeng Indocement, Siap Suplai 500 Ton RDF per Hari

2 January 2025 - 17:54 WIB

Mesin Refused Derived Fuel (RDF) di TPA Rawa Kucing (foto : ist)

Dinsos Kota Tangerang Salurkan Bantuan Sosial Untuk Keluarga Dengan Balita Risiko Stunting

27 December 2024 - 12:42 WIB

Pemberian Bantuan Sosial Untuk Keluarga Dengan Balita Risiko Stunting Oleh Mulyani Kepala Dinas Sosial Kota Tangerang (foto : ist)

Info Kota Tangerang Kini ada di WhatsApp

24 December 2024 - 16:54 WIB

Ilustrasi WhatsApp Channel Kota Tangerang (foto : ist)
Trending on Kota Tangerang