TANGERANGPEDIA – MicroStrategy Inc (MSTR), perusahaan perangkat lunak asal Amerika Serikat, kembali memperkuat posisinya di pasar cryptocurrency. Dalam pernyataan terbaru melalui akun X milik Michael Saylor, Ketua Eksekutif MicroStrategy, pada 27 Januari 2025, perusahaan mengumumkan akuisisi Bitcoin (BTC) tambahan sebesar 10.107 BTC. Pembelian ini dilakukan dengan nilai total sekitar $1,1 miliar atau setara dengan harga rata-rata $105.596 per koin.
“MicroStrategy has acquired 10,107 BTC for ~$1.1 billion at ~$105,596 per Bitcoin and has achieved BTC Yield of 2.90% YTD 2025. As of 1/26/2025, our total BTC holdings reached 471,107 acquired for ~$30.4 billion at an average price of ~$64,511 per Bitcoin,” tulis Saylor dalam unggahannya.
Dengan tambahan ini, total kepemilikan Bitcoin MicroStrategy mencapai 471.107 BTC, yang kini bernilai sekitar $47,8 miliar pada harga pasar saat ini. Seluruh Bitcoin tersebut diperoleh melalui investasi total sebesar $30,4 miliar, menghasilkan rata-rata harga pembelian sebesar $64.511 per koin.
Langkah ini membuat MicroStrategy memegang lebih dari 2% dari total pasokan Bitcoin, yang terbatas pada 21 juta koin. Posisi ini mengukuhkan perusahaan sebagai salah satu institusi terbesar dalam hal kepemilikan Bitcoin di dunia.
Keputusan pembelian ini berdampak positif pada pasar cryptocurrency. Setelah sempat terkoreksi ke level $97 ribu, harga Bitcoin kembali melonjak menyentuh $101 ribu, didorong oleh sentimen positif dari akuisisi masif MicroStrategy.
MicroStrategy terus menunjukkan kepercayaan jangka panjangnya terhadap Bitcoin sebagai aset strategis. Michael Saylor secara konsisten mendorong adopsi Bitcoin untuk menjaga nilai aset di tengah ketidakpastian ekonomi global. Dengan tambahan 10.107 BTC, perusahaan ini semakin mempertegas komitmennya terhadap aset digital yang menjadi alternatif investasi utama.
(cyr/red)