Tangerang– Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Tangerang resmi mengumumkan hasil pengundian nomor urut bagi pasangan calon wali kota dan wakil wali kota yang akan bersaing dalam Pilkada Kota Tangerang 2024. Tiga pasangan calon telah ditetapkan dengan nomor urut masing-masing, sebagai langkah awal menuju pemilihan yang dijadwalkan berlangsung pada akhir tahun.
Pasangan Faldo Maldini – Fadlin Akbar yang diusung oleh koalisi Partai NasDem, PAN, Gerindra, Perindo, dan PSI mendapatkan nomor urut 1. Mereka optimistis dapat membawa perubahan di Kota Tangerang dan berharap bisa menjadi pilihan utama masyarakat. “Insya Allah menjadi juara 1. Mudah-mudahan Allah meridhoi kita semua,” ucap Faldo Maldini penuh semangat.
Pasangan Amarullah – Bonny Mufidjar, yang diusung oleh PKB dan PKS, mendapatkan nomor urut 2. Amarullah dalam sambutannya menekankan pentingnya pelaksanaan Pilkada yang adil dan transparan. “Saya mengajak semua pihak, terutama yang memiliki wewenang, agar tidak menggunakan aparatur pemerintah untuk menggiring pilihan warga. Pemilu harus dijalankan dengan prinsip Luber dan Jurdil,” tegasnya.
Pasangan ketiga, Sachrudin – Maryono Hasan, yang diusung oleh Partai Golkar, PPP, PDI Perjuangan, dan Partai Demokrat, mendapat nomor urut 3. Maryono mengaitkan nomor urut ini dengan sila ketiga Pancasila, yaitu Persatuan Indonesia. “Nomor 3 melambangkan persatuan kita bersama untuk menuju kemenangan Sachrudin-Maryono. Ingat nomor 3, solid!” serunya di hadapan pendukung.
Pengundian nomor urut ini menandai dimulainya tahapan penting dalam Pilkada Kota Tangerang 2024, di mana para pasangan calon kini siap melanjutkan kampanye untuk memenangkan hati pemilih. Masyarakat diharapkan dapat memilih sesuai hati nurani dan menjaga semangat demokrasi dalam proses pemilihan yang berlangsung secara damai dan terbuka. (Don/ Red)