Gubernur Banten Andra Soni Tegaskan Efisiensi APBD 2025 untuk Pendidikan dan Kesehatan Kesbangpol Kota Tangerang Gelar Rakor Antisipasi Potensi Kerawanan Jelang Hari Raya Idul Fitri 1446 H Resmi Diluncurkan, Samsung Galaxy A06 5G Dibandrol Rp 2,3 Juta Hal-hal yang Membatalkan Puasa Lebih Praktis, Cek Harga Pangan Online Lewat Instagram Resmi Pemkot Grand Final Cide Kode Benteng 2025 Rayakan Pelestarian Budaya Cina di Tangerang

Bahan Pokok

Imbas Gas LPG 3 Kg Langka, DisperimdagkopUKM Minta Masyarakat Jangan Panik

badge-check


					Antrian Gas Elpiji 3 Kg (foto : Ist) Perbesar

Antrian Gas Elpiji 3 Kg (foto : Ist)

 

TANGERANGPEDIA – Langkanya ketersediaan tabung gas LPG 3 Kg di Kota Tangerang direspon langaung Kepala Dinas PerindagkopUKM Kota Tangerang Suli Rosadi.

Mantan Camat Karawaci ini pun menghimbau agar masyarakat jangan terlalu panik menanggapi kondisi tersebut.

” Tadi sudah dijelaskan lewat apel tadi sebagai informasi bahwa stock elpiji 3 Kg tersedia sangat cukup banyak. Jadi penyebabnya itu adalah warga yang berpikiran gas elpiji melon sedang langka. Padahal tidak, saat ini pemerintah hanya membatasi proses penyaluran nya saja,” ujarnya kepada awak media pada Senin (3/02/2025) di gedung Pusat Pemerintahan Kota Tangerang.

Suli menyebut, banyaknya para pengecer menjadi kendala dalam pemenuhan subsidi terhadap masyarakat. Alhasil, harga gas melon yang di beli warga pun menjadi mahal. Ketimbang membeli langsung di pangkalan atau agen agen yang telah tersedia di seluruh wilayah Kota Tangerang.

” Kalau warga hanya membelinya di sebatas pangkalan, sudah pasti subsidinya terpenuhi. Jadi saya menghimbau kepada masyarakat jangan panik soal elpiji. Karena, sebenarnya elpiji kita itu tidak terbatas bahkan tersedia cukup banyak. Tinggal masyarakatnya saja, harus terbiasa membelinya di pangkalan atau di agen langsung,” ucap Suli Rosadi.

Baca Juga:  Samara Asset Group Tingkatkan Kepemilikan Bitcoin hingga Rp513 Miliar

Suli menyebut bahwa di kota Tangerang sendiri memiliki 52 agen dan 1.100 pangkalan gas elpiji yang tersebar di seluruh wilayah.

” Jadi, bagi warga yang akan membeli elpiji. Nanti bakal ada tempat tempat khusus di wilayah masing masing. Bahkan, di setiap pom bensin sebenarnya itu sudah ada,” terangnya.

” Inti dari kebijakan saat ini bahwa pemerintah membatasi suplai elpiji kepada pengecer. Sehingga, subsidi yang diharapkan itu bisa tersampaikan langsung kepada masyarakat. Yang pastinya itu, di pengecer saat ini sudah tidak ada lagi. Karena, menyangkut dengan harga subsidi gas elpiji itu sendiri,” kata Suli.

Mekanisme untuk mendapatkan gas elpiji 3 kilogram di pangkalan, masyarakat wajib membawa KTP dan KK masing masing pada saat membeli. Hal itu menjadi acuan pemerintah dalam penyaluran gas agar tepat sasaran secara merata.

” Nanti kita akan mengecek ke setiap pangkalan pangkalan untuk mencari tahu apakah ada atau tidak stock nya di pangkalan pangkalan,” tukas Suli.

Facebook Comments Box

Read More

Berkah, Tangcity Mall Santuni 1000 Anak Yatim

15 March 2025 - 00:44 WIB

Polres Metro Tangerang Kota dan Wartawan Berbagi Takjil, Dukung Mudik Aman 2025

14 March 2025 - 15:43 WIB

Polres Metro Tangerang Kota dan Wartawan Berbagi Takjil, Dukung Mudik Aman 2025

Pemkot Tangerang dan FK KIM Perkuat Komunikasi, Aspirasi Warga Makin Didengar

12 March 2025 - 22:38 WIB

Kabid Diskominfo Kota Tangerang, Ian Chavidz Rizqiullah dalam pertemuan dengan FK KIM (Foto: Ist)

Gubernur Banten Andra Soni Tegaskan Efisiensi APBD 2025 untuk Pendidikan dan Kesehatan

12 March 2025 - 21:17 WIB

Gubernur Banten Andra Soni dalam Safari Ramadan 1446 H di Mushola Nurul Iman, Babakan Kota Tangerang (foto: AMG /tangerangpedia.com)

Kemendag Bersama Satgas Pangan Polri Sidak Produsen Minyakita di Batuceper, Begini Hasilnya

12 March 2025 - 20:13 WIB

Trending on Kota Tangerang