TANGERANGPEDIA – Memasuki hari keenam bulan Suci Ramadhan, Polsek Neglasari Polres Metro Tangerang Kota melakukan kegiatan berbagi takjil gratis kepada masyarakat di Slum Area Kp. Pondok Empang, RT. 04/07, Kelurahan Selapajang Jaya, Kecamatan Neglasari, Kota Tangerang, Kamis (6/3/25).
Polsek Neglasari membagikan takjil selama bulan Ramadan sebagai bentuk kepedulian dan berbagi berkah dengan masyarakat. Kegiatan ini menunjukkan bahwa kepolisian tidak hanya bertugas menjaga keamanan dan ketertiban, tetapi juga peduli terhadap kesejahteraan masyarakat.
Ratusan takjil dibagikan kepada masyarakat, terutama kepada mereka yang membutuhkan. Seperti pengendara yang sedang melintas, pejalan kaki, warga sekitar, dan orang-orang yang kurang mampu yang hendak berbuka puasa.
Pembagian takjil ini menjadi wujud nyata dari semangat berbagi dan kepedulian di bulan Ramadan. Hal ini diharapkan, dapat mempererat tali silaturahmi antara kepolisian dan masyarakat. Serta membantu, meringankan beban masyarakat yang membutuhkan. Pihaknya bersama personel Polsek, membagikan bingkisan takjil gratis.
Kapolsek Neglasari, AKP Imron Mas’adi, S.H., M.H. menyampaikan bahwa pihaknya bersama personel Polsek membagikan bingkisan takjil gratis merupakan wujud kepedulian Polri dalam berbagi kebahagiaan di bulan penuh berkah, Bulan Ramadhan.
“Kegiatan berbagi ini merupakan wujud bahwa Polri selalu hadir untuk masyarakat, tidak hanya dalam menjaga keamanan, tetapi juga dalam hal kemanusiaan. Semoga ini bisa memberikan manfaat dan keberkahan bagi semua,” ujarnya
Selain membagikan Takjil, petugas kepolisian Polsek Neglasari juga memberikan imbauan kepada masyarakat. Agar tetap tertib lalu lintas, dan menjaga keamanan selama bulan Ramadhan.
“Kami berharap, giat ini akan terus dilaksanakan selama bulan ramadhan. Dan tercipta kebersamaan yang erat antara Polri dan terwujudnya suasana yang lebih harmonis dan penuh kebaikan,” tutup Imron Mas’adi.
Seorang warga bernama Murni yang menerima takjil, mengapresiasi kegiatan ini dan menyampaikan rasa terima kasih kepada Polsek Neglasari. Atas kepeduliannya mereka merasa terbantu, terutama bagi yang masih dalam perjalanan saat waktu berbuka tiba.
Kegiatan ini berlangsung dengan lancar dalam suasana aman dan kondusif .
(Doni)